Pantauan detikcom di lokasi, Minggu (5/7/2015) pukul 09.45 WIB, kondisi di depan Terminal 2D penuh sesak oleh penumpang. Mereka tidak mendapat kejelasan tentang jadwal penerbangan.
Para calon penumpang juga mengeluh karena tidak bisa masuk untuk check in. Mereka pun mulai berteriak menyampaikan keluh kesah.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tampak pula banyak WNA di antara calon penumpang. Mereka membawa banyak koper besar dan berdesakan di antara calon penumpang lainnya.
Kebakaran terjadi tepatnya di JW Lounge, Terminal 2E, sekitar pukul 06.00 WIB pagi ini. Penyebab kebakaran belum diketahui. Hingga kini terminal tersebut masih dikosongkan dengan dibatasi garis polisi warna kuning. (imk/nrl)











































