Seorang Korban Hercules Sudah Dikebumikan di Langkat

Tragedi Hercules

Seorang Korban Hercules Sudah Dikebumikan di Langkat

Khairul Ikhwan Damanik - detikNews
Rabu, 01 Jul 2015 19:43 WIB
Seorang Korban Hercules Sudah Dikebumikan di Langkat
Jakarta - Seorang korban Hercules yang jatuh di Medan sudah dikebumikan. Jenazah Lettu (Tek) Rahmat Shamdany (27) dikebumikan di Langkat, Sumatera Utara (Sumut).

Proses pemakaman secara militer itu berlangsung pada Rabu (1/7/2015) sore. Sejumlah pelayat ikut mengantar ke lokasi permakaman di Kompleks Masjid Azizi, Kecamatan Tanjung Pura, Langkat.

Korban merupakan anak pertama dari lima bersaudara. Lulusan AAU tahun 2009 ini meninggalkan istri Yevi Triwahyuni dan seorang anak Jihan Letica Putri yang menetap di Bandung, Jawa Barat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pemakaman dilaksanakan di Langkat atas permintaan keluarga. Di mata keluarga, korban merupakan sosok yang baik.

"Dia orangnya baik, dan menjadi panutan di keluarga," kata Ifrah, adik korban seusai pengebumian.

Lettu (Tek) Rahmat Shamdany yang bertugas Depo Pemeliharaan (Depohar) 70 Lanud Sulaiman, Bandung, naik pesawat Hercules C-130 nomor A-1310 itu dari Lanud Halim Perdana Kusuma. Dia seharusnya turun di Lanud Tanjung Pinang, Kepulauan Riau. Nahas, pesawat itu jatuh sesaat setelah lepas landas dari Lanud Soewondo pada Selasa (30/6) siang. (rul/try)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads