Jelang Hut Bhayangkara, PTIK Bagi-bagi Helm Gratis di Blok M

Jelang Hut Bhayangkara, PTIK Bagi-bagi Helm Gratis di Blok M

Rinaatriana - detikNews
Selasa, 30 Jun 2015 16:53 WIB
Jelang Hut Bhayangkara, PTIK Bagi-bagi Helm Gratis di Blok M
foto: Rina/detikcom
Jakarta - Hari ulang tahun Bhayangkara ke 69 jatuh pada 1 Juli mendatang. Menjelang peringatan hari bersejarah tersebut, Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) menggelar acara bagi-bagi helm kepada warga di sekitar Blok M, Jakarta Selatan.

"Bagi-bagi helm ini dalam rangka hari Bhayangkara sekaligus Dies Natalis PTIK ke 69. Kita peduli karena banyaknya terjadi kecelakaan," ujar Kasubag Administrasi Mahasiswa PTIK AKBP Agus Setiyoko, di depan pos polisi Terminal Blok M, Jakarta Selatan, Selasa (30/6/2015).

Agus mengatakan, ada 100 helm yang disiapkan dan hanya dibagikan hari ini. Pembagian helm dilakukan di 20 titik di kawasan Blok M.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Jadi ada 65 mahasiswa kami yang membagi-bagikan. Mereka yang berhak menerima helm adalah yang memiliki surat-surat lengkap dan bisa menjawab beberapa pertanyaan dari kami. Pertanyaan seputar lalu lintas," tutur Agus.

Salah seorang penerima, Rohmadi, mengaku sangat berterima kasih dengan adanya pembagian helm gratis ini. Pasalnya helm yang ia miliki baru saja hilang. Padahal, pria yang bekerja sebagai tukang ojek itu sangat membutuhkan helm tambahan untuk penumpang.

"Saya emang sehari-hari tukang ojek di sini. Seneng banget dikasih, karena yang satu lagi hilang. Helmnya bagus, sesuai standar," ucap Romhadi. Hingga pukul 16.30 WIB pembagian masih dilakukan. (gah/dra)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads