Penggerebekan ini dilaksanakan, Jumat (26/6/20115) sore di Jl Pangeran Hidayat, Pekanbaru. Kawasan padat penduduk di tengah pusat kota itu, termasuk salah satu kawasan yang dicap sebagai 'kampung narkoba'.
Dalam penggerebekan ini, sedikitnya diterjunkan 200 personel yang juga dibantu dari Brimob dan tim Polda Riau. Kawasan ini lebih dulu dikepung aparat keamanan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Waka Polresta AKBP Sugeng Putut Wicaksono Sik menjelaskan kepada wartawan, penggerebekan ini telah direncanakan dan membutuhkan kekuatan yang besar. Apalagi daerah tersebut padat penduduk.
"Sebelum dilakukan penggerebekan, sudah ada tim lebih awal mempelajari rumah pengedar narkoba. Walaupun sempat ada yang mencoba lari, namun berhasil ditangkap sebanyak 14 orang," kata Putut.
Putut menjelaskan, dari 14 orang tersebut, terdiri 8 pria dan 6 perempuan. Ini penggerebekan pertama di kawasan Jl Pangeran Hidayat.
Barang bukti yang ditemukan, ada bahan pembuatan ekstasi, sejumlah paket sabu. Dan ada uang Rp 3 juta sebagai transaksi, ada alat hisap serta timbangan digital. Sindikat ini juga memasanga CCTV di rumah mereka untuk memantau adanya petugas selama ini.
Namun sejauh ini pihak kepolisian belum menyebutkan identitas para tersangka. Mereka masih dilakukan pemeriksaan lebih lanjut di Mapolresta Pekanbaru.
(cha/jor)











































