"Kondisi Polres Jakpus sempit, tidak ada lahan parkir dan tidak ada tempat istirahat untuk anggota. Sementara beban pekerjaan begitu berat," ujar Kapolres Jakarta Pusat Kombes Hendro Pandowo di lapangan PPPK, Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (26/6/2015).
Polres Jakpus saat ini berlokasi di Jalan Kramat Raya. Kawasan ini merupakan salah satu area padat lalu lintas terutama pada jam-jam sibuk seperti saat berangkat dan pulang kerja. Apalagi ditambah dengan sepertiga badan jalan yang dimanfaatkan sebagai lahan parkir. Sebab, tak dapat dipungkiri, Polres Jakpus memang tak memiliki lahan parkir yang memadai.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara motor dapat diparkirkan di lorong yang menghubungkan antara gedung utama dengan gedung intelkam. Di depan ruang tahanan juga ada area yang tidak terlalu luas untuk parkir motor. Namun banyak motor sitaan atau motor bekas kecelakaan yang terparkir di sana. Sehingga area tersebut tidak cukup untuk menampung semua kendaraan anggota polisi dan pengunjung. Maka mau tak mau, mereka harus memarkir kendaraan di badan jalan.
Di samping ruang tahanan, terdapat kantin. Namun sayangnya kantin ini begitu sempit. Lokasinya yang berdampingan dengan toilet, membuat pengunjung tak nyaman untuk makan di kantin itu. Suasana di kantin yang pengap membuat pengunjung tak betah berlama-lama di sana.
Sementara untuk ruangan SPK dan Intelkam kini sudah cukup nyaman. Ruangan tersebut dilengkapi dengan AC dan kursi yang cukup banyak. Kemudian di atasnya terdapat ruang Reserse Kriminal. Sementara di lantai 3 khusus ruang Reserse Narkoba. Akses menuju ke ruangan tersebut dibatasi selayaknya menuju ke ruangan Kapolres dan Wakapolres.
Sempitnya ruangan dan minimnya tempat istirahat bahkan menyebabkan 14 orang anggota Polres Jakpus mengalami stres. Mereka merasa terbebani tugas yang berat namun kurang memperhatikan kesehatan tubuh.
Karena itulah Hendro meminta agar Polres Jakpus segera dipindah ke kawasan Kemayoran. Lokasi pemindahan akan dilakukan di komplek PPPK tepatnya di Gang Laler.
"Nanti diharapkan jika telah menempati gedung baru yang lebih nyaman, pelayanan yang kami berikan akan lebih optimal," terang Hendro.
(kff/dra)











































