Tolak Bayar Ongkos, 2 Pemuda Mabuk Tikam Sopir Taksi di Depok

Tolak Bayar Ongkos, 2 Pemuda Mabuk Tikam Sopir Taksi di Depok

Hendrik I Raseukiy - detikNews
Rabu, 24 Jun 2015 21:59 WIB
Tolak Bayar Ongkos, 2 Pemuda Mabuk Tikam Sopir Taksi di Depok
Ilustrasi
Depok - Polisi tangkap dua pemuda, Yody Seselisa (25) dan Roni Pati (22), pelaku penusukan M Ilham (21) sopir Taksiku di Komplek Perumahan Lembah Hijau di Jalan Cendana, Mekarsari, Cimanggis, Kota Depok. Dua pemuda ini diketahui dalam mabuk minuman keras.

Yody menusuk sopir taksi dengan pisau yang dimilikinya karena kesal ketika ditagih ongkos. Yody menusuk Ilhan di dalam taksi dari belakang, sehingga menganai leher belakangnya.

Beruntung lukanya tidak fatal. Korban jalani perawatan di RS Sentra Medika, Cisalak, Kota Depok.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ya, ada peristiwa penusukan supir taski yang dilakukan dua orang pemuda, karena tak mau bayar argo ketika ditagih. Kasus ini ditangani Polsek Cimanggis," sebut Kapolresta Depok AKBP Dwiyono kepada detikcom, Rabu (24/6/2015).

Ceritanya, dua pemuda ini naik Taksiku di kawasan Tanjung Priok, Jakarta Utara, setiba di Mekarsari, Cimanggis, sopir menagih ongkosnya. Namun, bukan uang bayaran yang didapat tapi, tusukan pisau. Kedua pelaku juga malah meminta uang milik M Ilham.

"Dari kesaksian korban, awalnya tidak ada gelagat mencurigakan dari kedua pemuda tersebut. Namun setiap di tujuan malah menyerang sopir. Mereka menolak membayar ongkos, yang sudah diambang batas," Sebut Kapolsek Cimanggis Kompol Bambang Irianto di Mapolsek Cimanggis, Rabu (24/6/2015).

Mendapat serangan, korban yang tak berdaya ini berteriak. Sehingga mengundang perhatian sejumlah warga. Sedangkan kedua pelaku berhasil melarikan diri.

Oleh tim Buru Sergap Polresta Depok pelaku diringkus di kawasan Cibubur. Sekarang Yody Seselisa (25) dan Roni Pati (22) diperiksa polisi dengan sangkaan Pasal 170 KUHP tentang penganiayaan. (vid/vid)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads