Ricuh di Perbatasan Mesuji-Tuba Berlanjut, 1 Orang Bawa Senpi Ditangkap

Ricuh di Perbatasan Mesuji-Tuba Berlanjut, 1 Orang Bawa Senpi Ditangkap

Mei Amelia R - detikNews
Selasa, 23 Jun 2015 21:46 WIB
Ricuh di Perbatasan Mesuji-Tuba Berlanjut, 1 Orang Bawa Senpi Ditangkap
Mediasi warga Mesuji
Jakarta - Keributan antarwarga Sidangmuara Jaya dengan kelompok petambak P3UW di Rawajitu Utara, Kabupaten Tulangbawang, Lampung belum usai. Sore tadi, sekelompok orang yang diduga hendak berbuat onar diamankan. Satu di antaranya membawa senjata api.

Kasubag Humas Polres Tulangbawang AKP Vivi Siregar saat dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian ini.

"Ada 6 orang yang diamankan Polsek dan Polres, dan di antaranya ada 1 orang yang bawa senjata api serta 3 orang lainnya membawa senjata tajam," kata Vivi kepada detikcom, Selasa (23/6/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dijelaskan Vivi, penangkapan dilakukan pada pukul 16.30 WIB tadi. Berawal dari adanya informasi masyarakat yang mangatakan bahwa ada warga Sungai Sidang memasang plang di pinggir jalan Kampung Bandar Sejahtera dan di Portal Tanggul Penagkis.

"Informasinya orang-orang ini membuat keonaran dengan membawa sajam dan senjata api," imbuhnya.

Sejumlah petugas kemudian mendatangi lokasi dan mencabut plang yang dilaporkan warga ini. Ketika anggota hendak menuju ke Tanggul Penangkis, di perjalanan, anggota melihat rombongan memasang plang.

"Kemudian anggota melakukan penggeledahan terhadap orang-orang tersebut dan ditemukan adanya senpi, golok dan badik," tuturnya.

Keenam orang tersebut kemudian digiring ke Mapolres Tulangbawang untuk dilakukan penyidikan lebih mendalam. Diduga kuat, aksi ini merupakan buntut peristiwa bentrokan sebelumnya yang mengakibatkan seorang warga luka tembak.

"Ini masih diselidiki Polres untuk keterkaitannya. Sedangkan untuk pelaku penembakan juga masih dicari," tutupnya. (mei/ega)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads