Lantik Pejabat Eselon I, Menteri Anies: Mereka Bukan Drop-dropan

Lantik Pejabat Eselon I, Menteri Anies: Mereka Bukan Drop-dropan

Yudhistira Amran Saleh - detikNews
Rabu, 17 Jun 2015 17:30 WIB
Lantik Pejabat Eselon I, Menteri Anies: Mereka Bukan Drop-dropan
Jakarta -

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan melantik 6 pejabat eselon I di lingkungan Kemendikbud. Anies memastikan 6 orang tersebut telah meniti karier dari bawah.

"Yang dilantik hari ini adalah mereka-mereka yang berkarier bersama Bapak dan Ibu sekalian di sini. Mereka bukan drop-dropan. Mereka meniti karier dari bawah," kata Anies dalam sambutannya saat pelantikan di Kemendikbud, Jl Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (17/6/2015).

Keenam pejabat adalah Sesjen Didik Suhardi, Irjen Kemendikbud Daryanto, Kepala Balitbang Totok Supriyatno, Dirjen Dikdasmen Hamid Muhammad, Dirjen PAUDNI Haris Iskandar, dan Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan Sumarna Surapranata. Hadir dalam pelantikan ratusan pegawai Kementerian Pendidikan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Mereka sebagian memulainya dari pegawai honorer. Jika kita bekerja dengan baik maka kita bisa mencapai puncak-puncak perjalanan tadi," imbuh Anies yang mengenakan seragam Korpri.

Menurut Anies, mereka terpilih melalui seleksi yang dilakukan secara terbuka. Mereka dianggap telah memenuhi kompetensi yang ditetapkan.

"Bahkan dimasukkan pula unsur-unsur kompetensi managerial. Poin utamanya adalah mereka dipilih melalui proses dan bisa dievaluasi dan bisa dipertanggungjawabkan," tutur Anies.

Anies berpesan, enam pejabat yang baru dilantik tersebut harus membuktikan bisa bekerja dengan baik. Mereka juga harus tetap menjaga integritasnya.

"Kalau yang dari dalam saja gagal, kita mau kirim pesan ke luar seperti apa. Anda yang tahu masalah dari dalam. Jadi Anda memimpin tak boleh gagal," ujar Anies.

"Mengubah sebesar ini, kementerian sebesar ini seperti mengubah arah perjalanan kapal tanker. Untuk merubahnya perlu waktu yang panjang. Mari semua kita dukung mereka berenam untuk meminta bagiannya masing-masing," pungkasnya.

(rna/nrl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads