Hasil Tes Kejiwaan: Utomo Cenderung Agresif, Iin Mudah Tersinggung

Anak Ditelantarkan Ortu

Hasil Tes Kejiwaan: Utomo Cenderung Agresif, Iin Mudah Tersinggung

Mei Amelia R - detikNews
Rabu, 17 Jun 2015 15:28 WIB
Hasil Tes Kejiwaan: Utomo Cenderung Agresif, Iin Mudah Tersinggung
Utomo (Grandyos/detikcom)
Jakarta - Pihak kepolisian telah mengantongi hasil tes kejiwaan pasangan suami-istri penelantar anak, Utomo Perbowo dan Nurindria Sari. Dari hasil kejiwaan, keduanya tidak memiliki gangguan jiwa atau normal dan dinyatakan‎ dapat mempertanggung jawabkan perbuatannya secara hukum.

"Kondisi kejiwaannya normal. Uuntuk pelaku (Utomo) kondisi psikologisnya memiliiki tingkat kecerdasan di atas rata-rata namun kurang mampu mengendalikan dorongan-dorongan dalam dirinya dan bersifat agresif," jelas Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya Kombes Pol Krishna Murti kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (17/6/2015).

Sementara hasil pemeriksaan psikologis terhadap Iin, ibu beranak 5 ini mudah tersinggung dan dalam menginternalisasi niilai hidup lebih kepada pemenuhan dirinya sendiri.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"‎Kondisi visum anak, hasil pemeriksaan seksual tidak ditemukan luka atau kekerasan seks, namun korban D ditemukan luka lecet lama pada kaki kanan akibat benda tumpul.‎ Ini sedang didalami luka ini akibat apa," paparnya.

Selain D, 4 anak lainnya tidak ditemukan kekerasan fisik. Namun, 2 anak pasutri berinisial L dan S status gizinya kurang baik.

"Hasil terhadap visum psiatrikum terhadap 4 korban (selain D) status mental mood effect cukup, sosial baik, mental tenang, riwayat psikiatri negatif," imbuhnya.

(mei/mad)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads