7 Jam Diperiksa, Lulung: Saya Bantu Bongkar Siapa Saja yang Terlibat

7 Jam Diperiksa, Lulung: Saya Bantu Bongkar Siapa Saja yang Terlibat

Andri Haryanto - detikNews
Senin, 15 Jun 2015 18:26 WIB
7 Jam Diperiksa, Lulung: Saya Bantu Bongkar Siapa Saja yang Terlibat
Jakarta - Abraham 'Lulung' Lunggana diperiksa selama 7,5 oleh Sub Direktorat V Tindak Pidana Korupsi Bareskrim, terkait dugaan korupsi pengadaan printer 3D dan scanner. Lulung mengaku pemeriksaannya justru membantu pihak kepolisian guna membongkar siapa saja yang terlibat dalam dugaan korupsi tersebut.

"Tentunya membantu memberikan keterangan kepada pihak kepolisian agar dapat jelas membongkar kasus scanner dan printer, sapa saja yang terlibat tentunya," kata Lulung yang menggelar jumpa pers di tangga Bareskrim, usai diperiksa, Senin (15/6/2015).

Dalam pemeriksaan tadi, Lulung mengaku disodorkan 20 pertanyaan, mulai dari pembahasan soal pengadaan scanner dan printer hingga kedekatan dengan Alex Usman, mantan Kepala Seksi Sarana dan Prasarana Suku Dinas Pendidikan Menengah Jakarta Barat. Ales Usman juga merupakan tersangka korupsi UPS.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya katakan seumur hidup saya tidak pernah mengenal yang namanya Alex Usman, tidak pernah berjumpa, tidak pernah ada hubungan dinas yang menyangkut pembahasan persoalan scaner dan printer," tegas Lulung.

"Oleh karenanya sore hari ini saya bisa kembali pulang tentunya dengan harapan apa yang udah saya jelaskan bisa membantu pihak kepolisian," imbuh politisi PPP ini. (ahy/rvk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads