Hamidah dan Rosidik datang sekitar pukul 12.00 Wita dan pulang sekitar pukul 13.20 Wita. Mereka datang bersama pendamping hukum mereka Siti Sapurah.
"Saya mau tanyakan penyidik soal perkembangan kasus anak saya," terang ayah korban, Rosidik, kepada wartawan, Kamis (11/6/2015).
βTapi ditolak karena masih dalam penyidikan,β tambah dia.
Rosidik juga menginginkan pelaku anaknya dapat dihukum seberat-beratnya. Bila perlu dihukum mati.
Angeline merupakan anak angkat Margriet Megawe yang bersuamikan orang kulit putih yang sudah meninggal dunia 3 tahun lalu. Angeline hilang sejak 16 Mei. Poster-poster hilangnya Angeline disebar oleh kakak angkatnya, Yvon. Bahkan dia mengelola page di Facebook bertajuk "Find Angeline - Bali Missing Child.
Angeline ditemukan tewas pada Rabu (10/6) di belakang rumahnya di dekat kandang ayam. Angeline dikubur dengan bonekanya. Polisi sudah menetapkan tersangka pembantu rumah Agustinus Tai (25) yang memperkosa dan membunuh korban.
Rodisik dan Hamidah menyerahkan Angeline yang berusia 3 hari untuk diadopsi Margriet dan suaminya karena ketiadaan biaya membayar biaya kelahiran. Baca juga: Sang Nenek Angkat Bicara tentang Asal Muasal Angeline Diadopsi. (spt/ndr)











































