Sambut HUT DKI ke-488, Pemprov Gelar Jakarnaval Minggu 7 Juni

Sambut HUT DKI ke-488, Pemprov Gelar Jakarnaval Minggu 7 Juni

Ayunda W Savitri - detikNews
Kamis, 04 Jun 2015 18:32 WIB
Sambut HUT DKI ke-488, Pemprov Gelar Jakarnaval Minggu 7 Juni
Jakarnaval 2014 (Foto: Dokumentasi detikcom)
Jakarta - Pemprov kembali gelar parade Jakarnaval dalam rangka memeriahkan hari jadi DKI Jakarta ke-488. Tema yang diambil tahun ini adalah 'Gempita Jakarta' akan dilaksanakan pada Minggu 7 Juni mendatang.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta, Purba Hutapea, menjelaskan tema tersebut diusung karena melibatkan berbagai elemen kelompok seni untuk mempromosikan budaya Betawi.

"Dengan melibatkan kelompok masyarakat, profesi, kelompok komunitas hobi dan seni budaya yang ada di Jakarta. Selain itu, Jakarnaval 2015 juga dimaksudkan untuk meningkatkan jumlah wisatawan untuk berwisata ke DKI Jakarta," terang Purba dalam keterangan tertulis yang diterima, Kamis (4/6/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jakarnaval juga akan menjadi ajang unjuk kreatifitas, hobi dan seni budaya yang ada di Jakarta. Sedikitnya, ada 35 komunitas hobi dan seni budaya yang turut memeriahkan karnaval tersebut.

"Jakarnaval 2015 akan diikuti oleh 22 kendaraan hias dari berbagai SKPD, BUMD, BUMN dan pihak swasta. 488 Street Art Performance, puluhan artis dan band ternama Ibu Kota, kelompok Marching Band dan atraksi komunitas Paramotor Indonesia," lanjutnya.

Kegiatan parade akan dimulai sejak pukul 12.00 WIB. Sementara itu, pelepasan peserta karnaval oleh Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama dilakukan pukul 15.30 WIB.

Adapun rute peserta parade Jakarnaval dimulai dari Plaza Timur Monas menuju Jl Medan Merdeka Utara, Jl Medan Merdeka Barat, Jl MH Thamrin dan Bundaran HI. Sedangkan kelompok komunitas hobi dan seni budaya akan berbelok ke Jl Medan Merdeka Selatan dan finish di Silang Barat Daya Monas.

"Terkait dengan rute yang dilalui peserta Jakarnaval 2015, Dinas Perhubungan DKI akan melakukan pengalihan arus lalu lintas hingga pukul 17.00 WIB. Sementara kegiatan hiburan akan berlangsung hingga pukul 19.00 WIB," tutup Purba.

(aws/slm)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads