Bukan Lulusan Berkley, Menpar Arief Yahya dari ITB-Surrey-Unpad

Bukan Lulusan Berkley, Menpar Arief Yahya dari ITB-Surrey-Unpad

Johanes Randy - detikNews
Rabu, 03 Jun 2015 17:32 WIB
Bukan Lulusan Berkley, Menpar Arief Yahya dari ITB-Surrey-Unpad
Jakarta - Menteri Pariwisata Arief Yahya kembali menegaskan bukan alumnus University of Berkley, kampus yang diributkan karena melakukan praktik jual beli ijazah. Dia lulus dari kampus ternama seperti Institut Teknologi Bandung (ITB), University of Surrey Inggris dan Universitas Padjajaran (Unpad).

"Mengenai ijazah palsu tadi, ijazah palsu itu tidak benar. Jadi saya lulus S1 di elektro ITB, kan saya itu ketua ikatan alumni elektro ITB beberapa tahun yang lalu," kata Arief di kantornya, Jl Medan Merdeka Barat, Jakpus, Rabu (3/6/2015).

Gelar master diperoleh Arief dari University of Surrey master bidang telematika. "Itu di United Kingdom, Inggris," imbuhnya.

Sementara gelar doktor diperoleh dari manajemen bisnis Unpad. Arief mengatakan saat itu masuk tahun 2011, lulus di tahun 2014 dengan predikat terbaik.

"Tadinya saya tidak mau ngomong, terpaksa saya ngomong juga. Saya itu adalah ketua ikatan keluarga alumni, IKA, doktor ilmu manajemen unpad, terpaksa ini saya ngomong," paparnya.

"Mungkin dia (Berkley) mau menggunakan nama kita untuk promosi," tegasnya.

Nama Arief sebelumnya muncul di deretan pejabat yang diklaim oleh Berkley sebagai lulusan. Selain Arief, ada nama-nama tenar lain seperti politisi di DPR, Kapolda, Gubernur sampai pengusaha.



(mad/nrl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads