Peringatan Hari Pancasila, F-PKB: Pejabat Negara Harus Jadi Teladan Bangsa

Peringatan Hari Pancasila, F-PKB: Pejabat Negara Harus Jadi Teladan Bangsa

Hardani Triyoga - detikNews
Senin, 01 Jun 2015 18:59 WIB
Peringatan Hari Pancasila, F-PKB: Pejabat Negara Harus Jadi Teladan Bangsa
Blitar - Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) dan Pemkot Blitar hari ini menggelar peringatan hari Pancasila. Ketua Fraksi PKB di MPR Lukman Edy mengingatkan pejabat atau penyelenggara negara mesti memberikan contoh kepada masyarakat.

"Peringatan Pancasila pada 1 Juni tahun ini jadi tantangan bagi penyelenggara negara agar bisa menjadi teladan bagi segenap bangsa," kata Edy di Blitar, Jawa Timur, Senin (1/6/2015).

Dia mengatakan jika penyelenggara negara berperilaku seperti korupsi dan selingkuh maka justru merusak karena sulit menegakan empat pilar bangsa yaitu Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhineka Tunggal Ika.

"Keteladanan penyelenggaraan negara yang ditunggu masyarakat itu tidak korupsi, berperilaku negarawan, membela dan menolong rakyat, tidak selingkuh," tutur Wasekjen DPP PKB itu.

Ia yakin jika penyelenggara negara mampu memberikan keteladanan maka implementasi nilai kebangsaan bisa mudah diserap masyarakat. Tapi, jika contoh yang tak baik dilihat dari penyelenggara negara maka kerusakan yang dilihat masyarakat.

"Kalau kebalikannya keteladanan tidak ditunjukkan oleh penyelenggara negara maka ada kerusakan yang dilihat masyarakat," sebut Wakil Ketua Komisi II itu.

Lanjutnya, kata dia, peringatan Pancasila hari ini menjadi titik awal untuk kembali mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila yang sekarang sudah terkikis. Pasalnya, kekuatan anti pancasila terus berkembang. Secara frontal mereka berani menentang.

"Tantangan kita bukan lagi menghadapi NII atau PKI yang bisa berhadapan langsung secara nyata. Tapi yang dihadapi hari ini adalah gerakan anti nasionalis, yang memanfaatkan ketidakpercayaan masyarakat terhadap pemerintah," tuturnya.

(Hardani Triyoga/Ikhwanul Khabibi)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads