"Tapi pada dasarnya mereka sudah mengundurkan diri dan suratnya di partai untuk diproses. Kalau di PDIP kan memang PAW (pergantian antar waktu, -red) bukan urusan sekedar mengganti saja. Ada banyak pertimbangan," kata Bambang saat dikonfirmasi, Senin (1/6/2015).
Dia kemudian sedikit bercerita tentang proses PAW mantan Ketua MPR Taufik Kiemas. Setelah meninggal, Taufik tak langsung diganti.
"Kita bisa lihat yang di-PAW kan tokoh tokoh inti semua. Ada Pak Tjahjo yang dulu Sekjen, ada Mbak Puan. Kita akan mengusahakan supaya penggantinya pun sekaliber mereka. Sehingga fraksi tetap kuat," tutur Bambang.
Dia sendiri tak dapat memastikan kapan pengganti Puan dan Tjahjo akan dilantik. Meski demikian, sudah ada nama-nama yang kabarnya akan menggantikan dua orang tersebut.
(Bagus Prihantoro Nugroho/Elvan Dany Sutrisno)











































