"Arahan Pak Gub bangunannya seperti perumahan yang bisa digunakan masyarakat di pinggir kali. Gubernur menjaminkan urusan perizinan," ujar Zainal saat jumpa pers acara 'Jakarta International 10K' di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Jumat (22/5/2015).
Zainal mengungkapkan, konsep pembangunannya nanti harus mengutamakan azas manfaat bagi masyarakat banyak. Untuk penyediaan lahan, Pemprov masih harus menunggu kepastian dari Setneg karena lahan di kawasan Kemayoran milik pemerintah pusat.
"Itu punya Setneg. Uangnya dari Kemenkeu," terangnya.
Menurut, mantan Kasudin Dikmen Jakpus 2014 itu menyebut hingga kini belum ada lokasi pasti pembangunan. Namun dirinya merancang, wisma akan dibangun di sekitaran PRJ (JIExpo).
"Mengarah ke Ancol. PRJ ke sini dekat lapangan golf," tutup Zainal.
(Ayunda W Savitri/Indra Subagja)











































