"Di partai kan ada mekanismenya," kata Ketua Fraksi PDIP Olly Dondokambey di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (19/5/2015).
Olly menepis anggapan bahwa ada PDIP sengaja mengulur-ulur waktu PAW Puan dan Tjahjo yang saat ini duduk sebagai menteri di Kabinet Kerja. Menurutnya, proses PAW butuh waktu.
"Dari dulu, PAW di PDIP tidak ada yang cepat," ucapnya.
Sekretaris Fraksi PDIP Bambang Wuryanto menyebutkan bahwa proses PAW Puan dan Tjahjo masih diproses. Pengganti Puan adalah yang disiapkan adalah politikus PDIP bernama Darmawan Prasodjo. Sedangkan pengganti Tjahjo yang disiapkan bernama Tuti Rusdiyono.
Meski masih berstatus sebagai anggota DPR, Wakil Ketua DPR Fadli Zon menyebut Puan dan Tjahjo sudah tidak menerima gaji. Fadli sebelumnya mengimbau agar PDIP segera memproses PAW kedua orang itu.
(imk/trq)











































