Pantauan, Ketua MPR Zulkifli Hasan, Ketua DPR Setya Novanto, Ketua DPD Irman Gusmanβ, Ketua MK Arief Hidayat dan Ketua KY Suparman Marzuki sudah berdatangan ke Kompleks Istana Kepresidenan, Senin (18/5/2015). Rapat sendiri akan digelar di Istana Negara.
βDari kalangan pemerintah, Jokowi bakal ditemani oleh para Menteri Koordinatornya. Menko Perekonomian Sofyan Djalil dan Menko PMK Puan Maharani juga tampak sudah datang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Hari Senin, setelah pembukaan (masa sidang DPR) rapat pimpinan DPR dengan Presiden dan ada rapat pimpinan lembaga Negara dengan Presiden," kata Novanto di DPR, Jumat (15/2) lalu.
Novanto mengatakan, usulan rapat konsultasi itu disampaikan kepada Presiden Jokowi saat bertemu dalam pembukaan Kongres Partai Demokrat di Bali Selasa (12/5) lalu. Saat itu juga Jokowi menyambut baik untuk segera digelar rapat.
"Saya sampaikan salah satu yang sangat urgen dan penting untuk bangsa dan negara berkait pilkada ini perlu ditanggapi serius, dan saya apresiasi Presiden, karena masalah pilkada yang penting bagi Indonesia khususnya gubernur, wali kota dan bupati sehingga beliau betul-betul tanggapi serius dan langsung siapkan waktu," paparnya.
"Ada hal lain selain pilkada yang tentu mengajak untuk bisa memberikan suatu saran dan pendapat," imbuh politikus Golkar itu.
(mok/bil)











































