Sopir Bonyok, Ini Penampakan Taksi yang Terguling dan Ringsek di MT Haryono

Sopir Bonyok, Ini Penampakan Taksi yang Terguling dan Ringsek di MT Haryono

- detikNews
Minggu, 17 Mei 2015 05:02 WIB
Sopir Bonyok, Ini Penampakan Taksi yang Terguling dan Ringsek di MT Haryono
Taksi ringsek berat (Foto: Dhoni Irawan/detikcom)
Jakarta -

Seorang sopir taksi babak belur dihajar massa di MT Haryono, Jakarta Selatan, diduga karena kabur usai menabrak seorang pengendara sepeda motor. Sedangkan taksinya ringsek terguling usai menabrak trotoar. Begini penampakannya.

Saksi mata Dhony Irawan mengirimkan foto-foto taksi itu kepada detikcom, Minggu (17/5/2015). Menurutnya, taksi itu terguling sekitar pukul 22.00 WIB di Halte Busway BKPM Tebet, depan Kantor Suku Dinas Perhubungan Jakarta Selatan.

Di situ terlihat taksi Koperasi Taksi berwarna putih bernopol B 2923 HX dengan nomor bodi 1225 itu terguling usai menghantam pohon dan trotoar. Kondisinya ringsek berat di bagian depan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ada puluhan warga yang mengerumuni taksi tersebut. Para warga ini memang mengejar taksi itu usai berusaha kabur setelah menabrak pengendara motor.

Sopir taksi ini sendiri babak belur di bagian wajahnya akibat dihajar warga. Darah tampak banyak menetes di wajahnya. Beruntung nyawa sopir taksi yang memakai kaos putih dipadu jaket biru dan celana jeans berwarna gelap ini berhasil diselamatkan anggota TNI AD dan polisi.

"Korban berdarah-darah dipukul massa yang marah. Ada yang teriak mau dibakar. Untung ada anggota TNI AD sama nggak lama polisi datang mengamankan," jelas Dhony. Warga menduga sopir ini merupakan sopir tembak alias tak resmi.

Taksi itu sendiri, lanjut Dhony sudah diderek oleh polisi agar tak menjadi tontonan warga. Sedangkan sopirnya diamankan polisi untuk dimintai keterangan dan pertanggungjawaban.

(bar/dnu)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads