Demikian disampaikan, Kapolres Kampar, AKBP Ery Apriyono kepada wartawan, Selasa (12/5/2015). AKBP Ery menjelaskan, kebakaran ini diperkirakan sekitar pukul 00.30 WIB. Dua santri yang tewas terbakar, saat ini dibawa ke RS Bhayangkara Polda Riau di Jl Kartini, Pekanbaru.
Kedua santri yang tewas itu adalah, Musa Ali Mulhab (16 ) dan Arsadi Rabbani (16 ). Diduga dua santri yang tewas terbakar saat kejadian lagi terlelap tidur. Jasad korban kini di visum di RS Bhayangkara.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Berdasarkan keterangan sejumlah saksi, api berasal dari ruangan Madinah. Selanjutnya menjalar ke kamar santri," kata Ery.
Pihak kepolisian sendiri belum bisa memastikan penyebab kebakaran tersebut. Soal adanya dugaan konsleting listrik, pihak kepolisian juga belum bisa memastikan hal tersebut.
"Nanti akan ada tim Labfor yang akan menyelidikinya," kata AKBP Ery.
(cha/ndr)











































