Menurut Kapolsek Kebayoran Lama, Kompol Riftajuddin dalam keterangannya, Senin (11/5/2015), korban diketahui bernama Hesti (20) seorang karyawata swasta.
Menurut Riftajuddin, kejadian berawal saat kamar kos korban disatroni dua orang pria tak dikenal. Korban yang sedang tidur pun langsung ditikam menggunakan pisau dapur di punggung sebelah kiri.β
Β
"Bibir korban pun mengalami memar karena dipukul. Beruntung korban masih hidup," jelasnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Β
Menurut Riftajuddin, pihaknya belum bisa memastikan apakah pelaku kenal dengan korban, karena korban masih dalam kondisi kritis dan belum bisa dimintai keterangan.
"Korban belum bisa dimintai keterangan. Kalau kami lihat, harta dan barang korban tidak diambil oleh pelaku dugaan sementara penganiayaan," kata dia.
Β
Dia juga menambahkan, bahwa pihaknya telah masih menyelidiki dan memburu pelaku. "Saksi belum ada karena kejadian saat itu dini hari menjelang subuh tetapi kami tetap akan terus menyelidiki," pungkasnya.
(rni/fiq)











































