"Hari ini juga Direktur Direktur PWNI dan BHI Kementerian Luar Negeri Lalu Muhammad Iqbal ke Pakistan," kata juru bicara Kemlu, Armanatha Nasir saat berbincang dengan detikcom, Sabtu (9/5/2015).
Nantinya Kemlu akan langsung berkoordinasi dengan pemerintah Pakistan untuk proses pemulangan jenazah istri Dubes Burhan. Selain itu, Kemlu akan mengupayakan agar Dubes Burhan yang tengah kritis untuk mendapatkan perawatan yang terbaik.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tata menambahkan, pagi ini rencananya jenazah Heri akan dievakuasi dari Gilgit ke Islamabad pukul 7 waktu Pakistan. Mengenai evakuasi ke tanah air, pihak Kemlu masih berkoordinasi dengan keluarga.
Saat ini, Duta Besar RI untuk Pakistan Burhan Muhammad tengah dirawat di The Combined Military Hospital, Jutial, wilayah Gilgit-Baltistan, Pakistan. Kondisi Burhan kritis dengan luka bakar di hampir sekujur tubuhnya.
Dilansir AFP, Menteri Luar Negeri Pakistan Aizaz Ahmad Chaudhry mengatakan Dubes Burhan mengalami 75 persen luka bakar dan dalam kondisi kritis. Chaudhry juga menegaskan bahwa tidak ada aksi terorisme dalam tragedi jatuhnya helikopter ini. Menurutnya, helikopter jatuh karena masalah teknis pada mesin.
(dha/fjp)











































