Novel Ajukan Praperadilan, Komjen Buwas: Menang Bagus, Kalah Enggak Masalah

Novel Ajukan Praperadilan, Komjen Buwas: Menang Bagus, Kalah Enggak Masalah

- detikNews
Senin, 04 Mei 2015 13:17 WIB
Novel Ajukan Praperadilan, Komjen Buwas: Menang Bagus, Kalah Enggak Masalah
Jakarta - Novel Baswedan melalui tim pengacaranya akan mengajukan praperadilan ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Kabareskrim Komjen Budi Waseso menanggapi santai proses hukum yang diajukan mantan perwira menengah kepolisian itu.

"Saya enggak mempermalasahkan menang atau kalah," kata Komjen Buwas di Bareskrim, di Mabes Polri, Jakarta, Senin (4/5/2015).

Dia mengapresiasi langkah Novel untuk mempraperadilan proses hukum yang membelitnya tersebut. "Ini kan pembuktian dalam penegakan hukum. Semua bagus," katanya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lebih lanjut jenderal bintang tiga ini mengatakan, dia tidak mempermasalahkan bila kelak putusan praperadilan dimenangkan pihak Novel.

"Kalau dimenangkan bagus, kalau dikalahkan enggak ada masalah," ujarnya.

(ahy/fjp)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads