JK dan Badrodin Teleconference dengan 4 Polda: May Day Aman!

JK dan Badrodin Teleconference dengan 4 Polda: May Day Aman!

- detikNews
Jumat, 01 Mei 2015 17:31 WIB
JK dan Badrodin Teleconference dengan 4 Polda: May Day Aman!
Telekonferensi
Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla menggelar teleconference dengan 4 Polda yaitu DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat dan Jawa Timur di Mabes Polri. Berdasarkan laporan, secara keseluruhan peringatan May Day berlangsung aman.

Teleconference itu digelar di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Jumat (1/5/2015). ‎Hadir melalui kamera menyapa perwakilan Polda yaitu Wapres Jusuf Kalla dan Kapolri Jenderal Badrodin Haiti.

Teleconference itu dibuka Jenderal Badrodin Haiti yang menyampaikan Polri telah menyiapkan pengamanan peringatan hari buruh dengan baik, hingga pelaksanaannya hari ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kita sudah koordinasi dengan para serikat buruh tingkat nasional, secara keseluruhan berjalan aman dan lancar,"‎ kata Badrodin yang duduk di samping JK.

‎Kemudian laporan dari Polda kepada JK dan Badrodin disampaikan pertama dari DKI Jakarta oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Unggung Cahyono dan jajarannya melalui teleconference di posko yang berada di Monas.

"Kami sudah bertemu dua kali dengan perwakilan serikat buruh, dan bertemu Kapolri sekali, intinya mereka tidak akan tutup tol dan tak akan lakukan sweping," ucap Unggung Cahyono.

Sampai menjelang sore, Unggung melaporkan komitmen para serikat buruh itu dipatuhi dan aksi berjalan tertib. Termasuk tidak ada kegiatan anarkis baik aksi di Bundaran HI, Istana maupun di Stadion GBK.

Laporan berikutnya dari Polda Jawa Barat disampaikan Inspektur Pengawas Daerah (Irwasda) Polda Jabar Kombes Ilham Salahudin‎. Aksi di Jabar terjadi di Bandung, Sukabumi dan Cianjur. Semuanya berlangsung tertib.

"Kegiatan yang dilaksanakan buruh (selain demonstrasi) ada bakti sosial dan bersih-bersih jalan," ucap Ilham.

Begitu juga dengan peringatan May Day di Jawa Timur yang lokasinya difokuskan di Surabaya. Seperti di Jabar, peringatan hari buruh juga digelar dengan bakti sosial di Surabaya.

Kemudian Polda Banten, menyampaikan bahwa peringatan May Day terjadi di Cikande, Serang dan kota industri Cilegon. Namun, sebagian besar bergerak ke Jakarta diangkut dengan 43 bus dari Banten.

"Orasi tidak hanya buruh, tapi pemda termasuk dari kami," ucap pejabat Polda Banten diujung layar.

"Orasi apa?" tanya JK heran.

"Terkait bagaimana pertumbuhan Banten dan andil besar serikat buruh. Kami sampaikan bersukur pada pemda‎ yang telah bekerja tingkatkan tenaga kerja, karena angka tenaga kerja di Banten tiap tahun turun," paparnya.

"Di samping menjanjikan keuntungan bagi dunia usaha, iklim suasana di Banten juga kondusif berkat warisan Kapolda nomor dua yang sekarang jadi Kapolri. Jadi kami dapat turunan yang bagus-bagus dari Kapolda Banten nomor dua," ucapnya merujuk Badrodin. Paparan poin ini langsung menuai tawa Jusuf Kalla dan Badrodin.

"Jadi aman ya?" tanya JK.

"Siap. Kami siap amankan kebijakan Presiden Jokowi dan JK terkait Nawacita," ucapnya yang kembali mengundang senyum JK.

(bal/nrl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads