Mary Jane Tiba di Lapas Yogyakarta, Dilarang Menerima Kunjungan

Mary Jane Tiba di Lapas Yogyakarta, Dilarang Menerima Kunjungan

- detikNews
Rabu, 29 Apr 2015 09:25 WIB
Mary Jane Tiba di Lapas Yogyakarta, Dilarang Menerima Kunjungan
Jakarta - Terpidana mati narkoba asal Filipina Mary Jane tiba di Lapas Yogyakarta. Wanita yang ditunda eksekusinya tersebut s‎ehat namun tidak boleh menerima kunjungan sementara waktu.

Kasubdit Humas Ditjen PAS Akbar Hadi menerbangkan, Jane tiba sekitar pukul 08.00 WIB. Dia diterima langsung oleh Kalapas Yogyakarta Zaenal Arifin.

"Dia ditempatkan di kamar kapasitas satu orang," kata Akbar kepada detikcom, Rabu (29/4/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Untuk sementara, Jane tak bisa mendapat kunjungan dari keluarga dan sahabat. Dia akan 'ditenangkan' dulu maksimal dalam beberapa pekan.

"Kondisinya sehat. Secara umum sehat," terangnya.

Mary Jane sebelumnya memang ditahan di Lapas Yogyakarta. Dia sudah berada di sana selama beberapa tahun terakhir.

Sedianya, Mary Jane dieksekusi mati dini hari tadi. Namun karena ada kasus human trafficking di Filipina yang belum selesai, eksekusinya ditunda.


(mad/imk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads