"Ya deket, kan duduknya jejer. Gimana nggak dekat. Xi Jinping di sini, PM Abe di sini," aku Jokowi sambil menoleh kanan dan kiri untuk menunjukkan posisi Jinping dan Abe. Hal ini dikatakan Jokowi di Bandara Halim Perdanakusuma sebelum berangkat ke Malaysia untuk mengikuti KTT ASEAN, Minggu (26/4/2015).
Apakah Jokowi berusaha mendamaikan Jinping dan Abe? Sebagaimana diketahui, kedua pemimpin ini berseteru terkait perebutan wilayah Laut Tiongkok Selatan. Juga terkait masa kolonialisme. Meski sudah beberapa kali bertemu, hubungan mereka masih renggang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tentu saja, kalau kawasan ini stabil, semua rukun, akan lebih baik. Untuk pertumbuhan ekonomi sangat bagus," imbuh mantan Gubernur DKI ini.
Mengenai dampak peringatan KAA, Jokowi mengatakan hal itu sangat bagus. Diharapkan, usai penyelenggaran, kerja sama ekonomi dan infrastruktur antarnegara Asia Afrika kian baik.
(try/mad)











































