"Ada saksi yang mendengar suada letusan, semula menduga itu ban pecah," ujar Kapolsek Pancoranmas Kompol Purwadi saat dihubungi detikcom, Selasa (21/4/2015).
Warga yang mendengar letusan kemudian dikagetkan setelah melihat seorang pengendara motor sudah tergeletak di pinggir jalan. Warga kemudian menghampiri korban.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Purwadi menambahkan, korban mengalami luka tembak di bagian pelipis mata kirinya. Beruntung korban masih hidup dan bisa diajak berkomunikasi.
"Itu terserempet saja. โKorban bisa diajak bicara dan masih dirawat," tuturnya.
Saat ini pihak Polsek Pancoranmas sudah mengerahkan tim Buser untuk menyelidiki kasus tersebut. Sementara polisi juga terus mengumpulkan informasi untuk mengidentifikasi para pelaku.
(mei/fdn)











































