Gelar Simulasi, Tim Escape Kodam Jaya Selamatkan Delegasi KAA

Peringatan 60 Tahun KAA

Gelar Simulasi, Tim Escape Kodam Jaya Selamatkan Delegasi KAA

- detikNews
Minggu, 19 Apr 2015 09:03 WIB
Gelar Simulasi, Tim Escape Kodam Jaya Selamatkan Delegasi KAA
Foto: Danu Damarjati
Jakarta - Persiapan peringatan 60 tahun Konferensi Asia-Afrika (KAA) digelar lewat latihan gabungan TNI dan Polri di Jakarta Convention Center (JCC). TNI mengadakan simulasi penyelamatan delegasi KAA.

Simulasi ini digelar di depan halaman Balai Sidang JCC, โ€ŽSenayan, Jakarta, Minggu (19/4/2015).

Ceritanya, ada dua delegasi KAA yang harus diselamatkan dari ancaman. Lantas personel Tim Escape Kodam Jaya TNI meluncur ke titik berbahaya itu.
โ€Ž
Lima personel Tim Escape Kodam Jaya TNI yang berseragam hitam-hitam, dengan sigap, keluar dari Panser Anoa. Mereka merunduk sambil mengacungkan senjata serbu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tim Escape lantas mendekati dua orang delegasi berkemeja batik itu. Mereka kemudian dimasukkan ke Panser Anoa lewat pintu belakang yang sudah dibuka.

Mobil Ambulans siap mengikuti dari belakang. Akhirnya mereka meninggalkan lokasi berbahaya, delegasi berhasil diselamatkan.

โ€ŽDi JCC, memang digelar apel bersama TNI-Polri. Ada empat Panser Anoa dan Mobil Kendaraan Taktis Komodo Brimob Polda Metro Jaya disiagakan.

Panglima Kodam Jaya Mayjen TNI Agus Sutomo dan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Unggung Cahyono memimpin apel ini. Kini Agus dan Unggung bergerak ke Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Tangerang.

(dnu/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads