Diundang Tommy via Twitter, Haji Lulung Datang ke Pameran Batu Akik di TMII

Diundang Tommy via Twitter, Haji Lulung Datang ke Pameran Batu Akik di TMII

- detikNews
Sabtu, 18 Apr 2015 21:41 WIB
Diundang Tommy via Twitter, Haji Lulung Datang ke Pameran Batu Akik di TMII
Foto: Salmah/detikcom
Jakarta - Wakil ketua DPRD DKI Abraham Lunggana atau akrab disapa Haji Lulung menghadiri pameran batu akik di Expo Simposium dan Great Stone Nusantara (GSN) 2015 di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta. Lulung datang karena undangan Hutomo Mandala Putra alias Tommy Soeharto, pembina GSN.

Haji Lulung datang ke pameran batu akik tersebut pada pukul 21.10 WIB. Politisi PPP ini datang dengan menggunakan baju batik warna hijau. "Ini datang diundang sama Tommy di Twitter, dimention," ujar Lulung di Museum Indonesia, TMII, Jakarta Timur, Sabtu (18/4/2015).

Selain itu, Haji Lulung mengaku kedatangannya di expo dengan tema "Batu Mulia Indonesia antara Budaya dan Bisnis dalam Menembus Pasar Global" ini memang juga untuk mencari batu dengan kualitas bagus. "Ini mau cari batu yang bagus," katanya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kedatangan Haji Lulung dalam pameran batu tersebut bertepatan dengan akan dimulainya acara lelang batu. Kehadirannya menyita perhatian pengunjung pameran.

"Ayo Pak Haji kita mau mulai lelangnya, apa Pak Haji mau beli batu juga?" ucap pembawa acara kepada Haji Lulung yang juga penggemar batu akik.

Setelah itu Haji Lulung langsung menemui Tommy Soeharto dan bercipika-cipiki. Kemudian, Haji lulung, Tommy serta Politikus Golkar kubu Aburizal Bakrie, Mochtar Ali Ngabalin duduk bersama satu meja.



(tfn/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads