"Kami membuka pendaftaran untuk umum, supaya warga bisa ikut memeriahkan dan berkontribusi lebih banyak dalam kegiatan bersejarah ini. Mulai hari ini bisa mendaftar," ujar Direktur Saung Angklung Udjo (SAU), Taufik Hidayat Udjo saat ditemui di SAU, Jalan Padasuka, Jumat (17/4/2015).
Angklung to The World ini menjadi sebuah catatan sejarah karena akan dimainkan oleh 20 ribu orang serta akan mencatatkan rekor baru di Guiness Book of Records.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bagi warga yang ingin mendaftar, bisa datang langsung ke SAU atau juga bisa melalui email ke kaa@angklung-udjo.co.id Animo masyarakat yang mendaftar cukup tinggi.
"Baru beberapa jam kami sebar pengumuman pendaftaran ini, sudah ada 600 orang yang mendaftar melalui email dan 90 orang yang datang langsung," tutur Taufik.
Ingin menjadi bagian dari sejarah? Daftar Yuk!
(tya/ern)











































