"Jokowi melihat PAN yang sekarang ini lebih nyaman dibanding sebelumnya. Kebetulan Jokowi dan SB teman lama," kata Ketua DPP PAN Totok Daryanto saat dihubungi lewat telepon, Kamis (9/4/2015).
SB dan Jokowi sudah dekat sejak Jokowi menjabat sebagai wali kota Solo. SB juga mendukung suami Iriana itu saat Pilpres 2014 lalu. Totok yang merupakan orang dekat SB ini menilai wajar bila kini Jokowi merasa senang karena mendapat teman yang mendukung.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Totok sendiri sudah diceritakan langsung oleh SB tentang pertemuan selama 45 menit dengan Jokowi. Meski memberikan sinyal keakraban, Totok menegaskan bahwa langkah SB dan dukungannya tidak bertentangan dengan posisi PAN di KMP.
"Tidak ada perbedaan antara sikap KMP dan sikap SB yang bertemu dengan Jokowi," ujar Wakil Ketua Baleg DPR ini.
Dalam pertemuan SB dan Jokowi kemarin, Jokowi menuturkan bahwa situasi politik aman-aman saja. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga mengaku menjaga hubungan baik dengan KIH dan KMP.
(imk/trq)











































