Polisi Minta Warga Menjauh dari Lokasi Ledakan di Tanah Abang

Polisi Minta Warga Menjauh dari Lokasi Ledakan di Tanah Abang

Yudhistira Amran Saleh - detikNews
Rabu, 08 Apr 2015 16:45 WIB
Polisi Minta Warga Menjauh dari Lokasi Ledakan di Tanah Abang
Jakarta - Polisi masih menyisir lokasi ledakan di Jatibunder, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Petugas meminta agar warga menjauhi lokasi yang berupa bedeng di lahan kosong, yang berdekatan dengan perkampungan padat penduduk. Sebuah garis polisi dipasang di radius 100 meter dari ledakan ini.

Lahan kosong lokasi ledakan ini terletak di belakang rumah warga, Rabu (8/4/2015). Terdapat beberapa sangkar burung merpati di lahan kosong ini. Saat ini warga masih berupaya melihat lokasi ledakan tersebut, namun dilarang polisi yang telah memadati TKP.

Ketua RT dan RW di sekitar lokasi ledakan ini dibawa polisi ke lokasi ledakan. Hingga kini belum diketahui penyebab ledakan tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut warga sekitar ada empat orang yang terluka akibat ledakan ini. Korban ledakan ini dibawa ke RS Pelni Petamburan, Jakarta Pusat. "Saya kira kebakaran, ternyata ada ledakan dan 4 orang terluka akibat ledakan ini," kata seorang warga di kawasan itu.

Ledakan ini mendapat atensi para jenderal polisi. Kapolda Metro Jaya Irjen Unggung Cahyono dan Wapolri Komjen Badrodin Haiti turun ke lapangan.

(nal/nrl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads