Tim Ekspedisi NKRI Terbangkan Ribuan Bibit Pohon ke Nusa Tenggara

Tim Ekspedisi NKRI Terbangkan Ribuan Bibit Pohon ke Nusa Tenggara

- detikNews
Minggu, 05 Apr 2015 17:16 WIB
Bima - Ruang terbuka hijau (RTH) di Kepulauan Nusa Tenggara banyak yang sudah tergerus akibat penebangan hutan liar yang masih marak terjadi. Melihat kondisi tersebut, tim Ekspedisi NKRI 2015 Koridor Kepulauan Nusa Tenggara berinisiatif mengirimkan ribuan bibit pohon.

Sebanyak 3.100 bibit pohon trembesi diterbangkan dari Jakarta ke Bima, NTB. Bibit-bibit pohon tersebut akan disebar di berbagai wilayah Subkorwil 3, Bima. Ribuan pohon ini diangkut menggunakan pesawat Hercules C-130 dari Lapangan Udara Halim Perdanakusumah.

Tim juga bekerjasama dengan Kodim 1622 Alor NTT menyiapkan 30 ribu bibit pohon cendana. Ke depan, wilayah NTT akan dijadikan sebagai lokasi budidaya cendana nasional.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

โ€œUntuk wilayah Flores, Sumba, dan Kupang, Tim Ekspedisi NKRI 2015 juga akan melaksanakan pembudidayaan pohon kelor sejumlah 25 ribu benih yang telah siap untuk disalurkan kepada kelompok tani yang berada di wilayah tersebut," ujar Kepala Bagian Operasional Ekspedisi Letkol Inf Yuri Ilyas Mamahi di Bima, NTB, Minggu (5/3/2015).

Ekspedisi NKRI Koridor Kepulauan Nusa Tenggara 2015 mengerahkan 1.227 personel yang terdiri TNI, Polri, akademisi, pemerintah pusat, dan daerah. Ekspedisi ini digelar selama 4 bulan yaitu sejak 5 Februari hingga 5 Juni 2015.

Tim dibagi dalam 8 titik subkorwil yakni Karangasem, Lombok Timur, Sumbawa, Bima, Sumba Barat Daya, Ende, Alor dan Belu.

Hari ini, bersamaan dengan pengiriman ribuan bibit pohon tersebut, dikirim serta 2 tim jelajah khusus yang berjumlah 46 orang. 22 Orang merupakan tim jelajah khusus Rinjani sementara 24 orang merupakan tim jelajah khusus Tambora.

Mereka menggantikan pasukan sebelumnya dengan jumlah yang sama. Pasukan ini akan melaksanakan ekspedisi hingga 1 bulan ke depan. Setelah itu, mereka juga akan diganti lagi dengan pasukan lainnya agar kondisi tetap fit.




(kff/kha)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads