Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengatakan, kecelakaan kapal tenggelam itu terjadi di Pulau Luang bagian Barat, Desa Hilmarna, Kecamatan Mdonahiyera, Kabupaten Maluku Barat Daya, Maluku pada Senin (24/3/2015) sekitar pukul 22.00 WIT.
"Dua orang meninggal dunia dan 1 orang hilang atas nama Muhammad Isnaini (26, guru SMP Hilmarna). 7 penumpang lainnya selamat," Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho, Rabu (25/3/2015) malam.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Diperkiran kapal diterjang ombak. BPBD Maluku Barat Daya bersama masyarakat dan Muspika setempat melakukan evakuasi dan masih melakukan pencarian korban hilang," ujar Sutopo.
(idh/fdn)











































