Polisi Tangkap Pembegal yang Tewaskan Andrea Salma di Pancoran

Polisi Tangkap Pembegal yang Tewaskan Andrea Salma di Pancoran

- detikNews
Selasa, 17 Mar 2015 17:52 WIB
Jakarta - Setelah kritis selama sepekan, Andrea Salma (39), korban pembegalan di Pancoran pada Desember 2014 lalu meninggal dunia. Polisi akhirnya bisa meringkus begal yang menjabret tas milik Andrea tersebut.

Dari informasi yang didapatkan, Selasa (17/3/2015), tersangka yang ditangkap berinisial A (25) warga Penjaringan, Jakarta Utara. Dia ditangkap anggota Polres Metro Jaksel di rumah kontrakannya tanpa perlawanan pada Kamis (13/3) siang.

Penangkapan A dapat dilakukan berkat informasi dariโ€Ž salah seseorang penadah handphone hasil curian. Penadah tersebut, diketahui menampung handphone curian milik korban Andrea, yang sempat dijual A kepadanya. Hp milik Andrea sempat aktif selama beberapa waktu. Ketika ditelusuri, penadah tersebut mengaku mendapatkan Hp milik korban Andrea dari tersangka A.โ€Ž

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Indra Fadhillah Siregar membenarkan jika pihaknya telah berhasil menangkap salah satu tersangka korban Andrea Salma. "Benar, sudah kita tangkap," jelasnya saat dikonfirmasi.

Peristiwa tersebut berawal saat korban melintasi Jalan Gatot Subroto berboncengan bersama seorang temannya bernama Mochamad Iksan pada 5 Desember 2014. Mereka mengendarai motor dari Jalan Fatmawati menuju Rusun Tebet Barat.

Saat melaju di Jalan Gatot Subroto, tiba-tiba tas warna coklat yang disandang Andrea ditarik oleh dua orang pelaku yang mengendarai motor Kawasaki Ninja berwarna โ€Žhitam. Akibatnya korban terjatuh dari sepeda motor dan kepala Andrea membentur aspal.

Melihat temannya terjatuh, Iksan berusaha mengejar pelaku, namun tak berhasil. Andrea pun akhirnya di bawa ke RS Tebet, namun karena luka Andrea semakin parah, selanjutnya dirujuk ke RS PON Cawang. Setelah kritis selama satu minggu, Andrea akhirnya tak tertolong dan meninggal dunia.



(rni/nal)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads