Jubir Kementerian Luar Negeri Armanatha Nasir mengatakan kebakran Kapal ikan Jepang FV SHOFUICU MARU 78 terjadi pada Jumat (13/3/2015). Seluruh penumpang kapal selamat dalam insiden tersebut.
"Kejadian (kebakaran kapal Jepang) terjadi hari Jumat kemarin, tapi belum tahu persisnya kapan. Penumpang selamat semua, mereka diselamatkan kapal tanker Yunani," ujar Armanatha kepada detikcom, Minggu (15/3/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Penumpang sudah tidak memiliki dokumen perjalanan karena terbakar dan ikut tenggelam bersama kapal. KJRI akan membantu WNI dengan memberikan SPLP (Surat Perjalanan Laksana Paspor) agar dapat kembali ke Indonesia," terangnya.
"Begitu WNI tiba di Australia, mereka akan ditampung sementara," sambungya.
Tata mengaku sampai saat ini belum mengetahui penyebab kebakaran kapal tersebut. "Saya juga belum mengetahui penyebab kebakaran kapal," ucapnya.
(tfn/ahy)











































