Ical Kumpulkan DPD Golkar, Yorrys: Itu Acara Perpisahan

Ical Kumpulkan DPD Golkar, Yorrys: Itu Acara Perpisahan

- detikNews
Selasa, 10 Mar 2015 13:05 WIB
Ical Kumpulkan DPD Golkar, Yorrys: Itu Acara Perpisahan
Jakarta - Kubu Aburizal Bakrie (Ical) mengumpulkan pengurus Golkar daerah untuk mencari bukti dugaan pemalsuan dokumen Munas Ancol. Waketum Golkar hasil Munas Ancol Yorrys Raweyai berseloroh acara kumpul-kumpul itu sebagai perpisahan bagi Aburizal Bakrie dan para loyalisnya.

"Itu mereka datang untuk acara pisah sambut. Kan kita sudah diakui Kemenkum HAM," kata Yorrys saat dihubungi, Selasa (10/3/2015).

Acara kumpul-kumpul kubu Ical dengan pengurus DPD I dan II Golkar digelar di Hotel Sahid, Jakarta, mulai pukul 16.00 WIB nanti sore. Rencananya Ical akan memberikan penjelasan bahwa Munas Bali yang sah. Kemudian DPD Golkar yang juga pemilik suara akan menguatkan legalitas Munas Bali.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Atas manuver tersebut, Yorrys menyikapinya dengan santai. Dia berharap Ical legowo menerima kekalahan. "Bilang sama Bambang (Soesatyo -red), Ical, harusnya mereka bilang, oke kita kalah, tapi bukan berarti kita akan habis," ujar Yorrys.

Yorrys berharap kubu Ical berhenti bermanuver. Dia meminta Ical cs menggalang kekuatan dengan cara-cara yang positif, lalu bersiap mengikuti Munas Golkar tahun 2016. "Lebih baik mereka fokus untuk mengikuti Munas 2016. Kalau mereka memang mau mencoba kembali, di sana tempatnya," tuturnya.

(trq/van)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads