Petugas pemadam kebakaran (damkar) yang terjadi di Wisma Kosgoro, Jl MH Thamrin, Jakarta Pusat masih melakukan pendinginan. Terakhir, api terlihat menyala di lantai 19 dan lantai 20.
Pantauan di lokasi, Selasa (10/3/2015) sekitar pukul 04.00 WIB, di sisi belakang gedung masih terlihat titik pijaran. Namun lidah api sudah tidak lagi terlihat.
Upaya pemadaman dari sisi belakang sudah tidak lagi dilakukan. Petugas pemadam kebakaran telah menggulung selang pemadam dan meninggalkan area tersebut. Belasan petugas pemadam kebakaran masih melakukan pendinginan dari dalam gedung berlantai 20 tersebut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sisi belakang gedung dijaga oleh 2 orang petugas keamanan setempat dan sekitar 4 orang polisi. Petugas pemadam kebakaran dan Satpol PP yang semula tampak berdiri di samping gerbang keluar sisi belakang, kini sudah tidak nampak lagi.
Sementara itu untuk sisi depan, belasan petugas damkar masih tampak berjibaku memadamkan api. Mobil-mobil damkar masih terus menyemprotkan air ke arah lokasi kebakaran untuk melakukan pendinginan.
(kff/bpn)











































