Sopir Taksi Tewas di Pasar Minggu, Polisi Periksa Teman Wanita Korban

Sopir Taksi Tewas di Pasar Minggu, Polisi Periksa Teman Wanita Korban

- detikNews
Rabu, 04 Mar 2015 15:17 WIB
Jakarta - Polisi masih terus melakukan penyidikan terkait kasus pembunuhan Tony Zahar, sopir taksi Express yang‎ ditemukan tewas pada 18 Februari lalu di Jalan Rawa Bambu, Pasar Minggu. Sebanyak 15 saksi telah diperiksa, termasuk seorang teman wanita korban berinisial SM.

"Penyidik sudah memeriksa 15 saksi, termasuk SM yang merupakan teman dekat (wanita)," ujar Kasubag Humas Polres Jaksel, Kompol Aswin dalam keterangannya, Rabu (4/3/2015).

Selain SM, polisi juga melakukan pemeriksaan terhadap JS yang merupakan tukang ojek yang menjadi saksi pertama penemuan mayat korban. Lalu ada saksi BP dan S yang merupakan kernet metromini, yang saat itu juga berada di lokasi kejadian.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Lalu ada SI, pemulung yang tinggal di seberang TKP, MN sahabat sopir taksi, dan SM. Semuanya ada 15 orang saksi," jelasnya.

‎Tak sampai disitu, hingga saat ini polisi masih tetap mencari saksi lain yang tinggal tak jauh dari lokasi penemuan mayat Tony. "Kami masih mencari saksi lagi yang ada di sekitar TKP, radius 100 hingga 200 meter," jelas Aswin.

"Kami juga mencoba berkoordinasi dengan tim-tim menggunakan informasi dan teknologi. Mudah-mudahan mendapat petunjuk," tutupnya.

Dugaan motif cinta segitiga dalam kasus ini karena polisi menemukan adanya buku tabungan atas nama perempuan berinisial SM. SM disebut-sebut sebagai kekasih gelap korban.

"Iya katanya begitu. Tapi masih kita dalami," ujar Kasat Reskrim Polres Jakarta Selatan, AKBP Indra Fadhillah Siregar saat dihubungi (20/2).

(rni/vid)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads