Terserempet Iring-iringan Bus Polisi di Trunojoyo, Remaja Putri Tewas

Terserempet Iring-iringan Bus Polisi di Trunojoyo, Remaja Putri Tewas

- detikNews
Senin, 02 Feb 2015 19:14 WIB
Jakarta - Sebuah motor Honda Supra Fit terserempet salah satu bus polisi yang berjalan beriring-iringan di Jl Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jaksel, sore tadi. Dalam peristiwa tersebut, seorang pembonceng yang diketahui bernama Laila Fitriani Ahmad (15) tewas setelah sebelumnya sempat dilarikan ke RS Fatmawati.

Kapolsek Kebayoran Baru AKBP Nazly Harahap saat dikonfirmasi, membenarkan adanya peristiwa tersebut.

"Iya tadi saya dapat informasi dari Kasat Lantas Jaksel. Informasinya korbannya sudah meninggal dunia di RS Fatmawati," ujar Nazly saat dihubungi detikcom, Senin (2/2/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Nazly mengaku tidak mengetahui jelas kronologi peristiwa tersebut. Namun ia mengakui jika korban diserempet bus polisi yang saat itu iring-iringan, usai melaksanakan sidang praperadilan Komjen Budi Gunawan terhadap KPK di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan.

"Iya katanya sih begitu. Untuk jelasnya coba tanyakan ke Kasat Lantas Jaksel," imbuhnya.

Informasi yang dihimpun, peristiwa kecelakaan terjadi sekitar pukul 14.30 WIB tadi. Saat itu, korban bernama Guntur membonceng korban yang merupakan putrinya. Di saat bersamaan, iring-iringan bus polisi melaju dari Jl Patimura ke arah Jl Prapanca.

Motor korban terserempet bus polisi tersebut. Guntur dan putrinya kemudian terjatuh. Guntur selamat, sementara putrinya saat itu tidak sadarkan diri dan bersimbah darah.

Melihat putrinya yang sudah tidak berdaya, Guntur kemudian berteriak meminta tolong. Guntur kemudian dibantu bus rombongan polisi yang berada di belakang bus polisi yang menabraknya.

Korban dibawa menggunakan bus rombongan polisi ke RS Fatmawati. Namun sayang, nyawa korban tidak dapat terselamatkan setelah dirawat intensif di rumah sakit tersebut.

Sementara itu, Kasat Lantas Wilayah Jaksel AKBP Sutimin saat dihubungi telepon genggamnya tidak menjawab.

(mei/rvk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads