Sudah Beri Masukan, Tim Independen: Kami Akan Terus Jadi Mitra Presiden

Sudah Beri Masukan, Tim Independen: Kami Akan Terus Jadi Mitra Presiden

- detikNews
Rabu, 28 Jan 2015 16:35 WIB
Sudah Beri Masukan, Tim Independen: Kami Akan Terus Jadi Mitra Presiden
Jakarta - Tim Independen yang menangani masalah KPK-Polri telah memberi masuk kepada Presiden Joko Widodo. Lalu apakah masa tugas tim yang berisi 9 orang ini berakhir? Mengingat tim ini juga belum dipermanenkan lewat Keppres.

Ketua Tim Independen, Syafii Maarif mengatakan, tidak ada masa tugas dalam tim tersebut. Mereka siap jika diminta Presiden Jokowi untuk memberi masukan-masukan lebih lanjut.

"Ndak ada tugas-tugas, nanti kalau diminta lagi, kami siap," ujar Syafii Maarif di Kantor Setneg, Jl Veteran, Jakarta Pusat, Rabu (28/1/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hal senada juga diungkapkan oleh anggota tim lain, Imam Prasodjo. Menurutnya Keppres tidak jadi masalah sepanjang diminta Presiden, mereka akan siap.

"Kami ini tim independen, tidak memihak kepada siapa pun. Tidak ada masa tugas. Ini kami akan tetap beri masukan sepanjang kami masih hidup, sepanjang diminta oleh Presiden. Kami akan terus menerus menjadi mitra," jelas Imam.

Tim independen hari ini telah bertemu dengan Jokowi dan memberikan masukan sebagai konsultan independen dalam masalah KPK-Polri.

Ada lima poin masukan yang diberikan kepada Jokowi, di antaranya Presiden seyogyanya memberikan kepastian terhadap siapa pun penegak hukum yang berstatus tersangka untuk mengundurkan diri dari jabatannya atau tidak menduduki jabatan selama berstatus sebagai tersangka demi menjaga marwah institusi penegak hukum baik Polri maupun KPK.

Selain itu, Presiden Jokowi disarankan tidak melantik calon Kapolri yang berstatus sebagai tersangka dan mempertimbangkan untuk mengusulkan calon baru Kapolri.


(jor/fjp)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads