Pantauan di Lanud Iskandar, Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, Sabtu (10/1/2015) Panglima tiba dengan diantar helikopter Bell milik TNI AL sekitar pukul 17.30 WIB. Ia sempat menggelar jumpa pers sebentar sebelum terbang ke Jakarta.
"Prajurit kami luar biasa. Dari Kapal Banda Aceh ke Crest Onyx 300 meter itu menghadapi gelombang. Sebagai panglima TNI saya berikan penghargaan luar biasa telah menjalankan tugas," ucap Moeldoko di Lanud Iskandar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pesawat Boeing-737 VIP yang membawa Moeldoko bersama rombongannya akhirnya terbang dari Lanud Iskandar pada pukul 18.05 WIB. Ia telah berada di KRI Banda Aceh selama 3 hari untuk memantau penarikan ekor pesawat AirAsia.
(ear/gah)











































