Melihat data laporan LHKPN Badrodin, Rabu (24/12/2014) lulusan terbaik Akpol 1982 peraih adhi makayasa ini memiliki total harta total harta Rp 8,2 miliar dan US$ 4 ribu.
Mantan Kapolda Sulteng ini ini diketahui memiliki rincian harta yang dilaporkannya pada 2 Mei 2014 lalu yakni, harta tak bergerak Rp 4,3 miliar berupa tanah dan bangunan cukup lumayan tersebar di Jabodetabek.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kemudian harta bergerak, Badrodin memiliki alat transportasi Rp 500 juta berupa Honda Accord dan Honda CR-V. Dia juga memiliki harta bergerak lain senilai Rp 763,9 juta, berupa logam mulia dan batu mulia.
Badrodin juga memiliki surat berharga senilai Rp 2,2 miliar, serta giro setara kas Rp 683,2 juta dan USD 4 ribu. Dan memiliki utang Rp 250 juta
Badrodin terbilang moncer dalam berkarier. Dia juga pernah meraih lulusan PTIK terbaik. Satu persoalan yang pernah menerjangnya soal urusan rekening gendut. Pemberitaan di sejumlah media sempat ramai terkait urusan rekening Badrodin itu.
Namun dia sudah membantah dan menegaskan dirinya clear. Buktinya, dia bisa meraih posisi Wakapolri yang tentu tak sembarangan orang bisa mencapainya.
(ndr/mad)











































