Peringatan Hari Ibu, Menteri Yohana Beri Penghargaan pada Pemda Terbaik

Peringatan Hari Ibu, Menteri Yohana Beri Penghargaan pada Pemda Terbaik

- detikNews
Kamis, 18 Des 2014 22:43 WIB
Peringatan Hari Ibu, Menteri Yohana Beri Penghargaan pada Pemda Terbaik
Suasana malam penghargaan (Elza/detikcom)
Jakarta - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PP dan PA) Yohana Yembise memberi penghargaan kepada sejumlah kementerian/lembaga dan pemerintah daerah atas komitmen terhadap pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak. Ini dilakukan dalam rangka Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-86.

Pemberian penghargaan Anugerah Prahita Ekaprayua (APE) dilakukan di Gedung Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) di Halim Perdanakusuma, Jaktim, Kamis (18/12/2014) malam. Ada 8 Kementerian/Lembaga, 13 Pemperintah provinsi dan 48 pemerintah kota/pemerintah kabupaten yang mendapat penghargaan ini.

"Penghargaan APE diberikan atas dukungan kesetaraan gender dan pemenuhan hak anak. Pemberian penghargaan ini diharapkan dapat memotivasi pelaksana program pembangunan pemberdayaan perempuan dan perindungan anak di pusat dan daerah, sehingga mereka terdorong untuk meningkatkan program-program pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak," ucap Yohana dalam sambutannya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

PHI sendiri dilaksanakan pada tanggal 22 Desember setiap tahunnya sebagai apresiasi perjuangan perempuan dan gerakan Kongres Perempuan pada 22 Desember 1928. PHI tahun ini mengusung tema 'Kesetaraan Perempuan dan Laki-laki dalam Mewujudkan Pembangunan yang Berkelanjutan dan Berkeadilan Menuju Indonesia Berdaulat, Mandiri dan Berkepribadian'.

Untuk Kementerian/Lembaga dan Pemerintah provinsi, ada 4 kategori pada setiap penghargaan dalam APE ini. Yakni Mentor, Utama, Madya, dan Pratama. Sementara untuk Kabupaten/Kota ada 3 yaitu Utama, Madya, dan Pratama.

Kemenkeu, Kementerian PU dan Perumahan Rakyat, Bappenas berhasil mendapatkan kategori Mentor. Untuk Utama dimenangkan oleh Kemenkes dan Kemendagri, serta kategori Madya berhasil disabet Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Kementerian Pertanian, serta Kementerian Kelautan dan Perikanan.

Sementara itu bagi Pemerintah provinsi, 3 Provinsi yang menjadi juara atau berhasil mendapatkan kategori Mentor adalah Jateng, Jatim, dan Kepulauan Riau. Provinsi DIY, Jabar, DKI Jakarta, Sulsel, dan Lampung mendapat penghargaan untuk kategori Utama. Sementara kategori Madya diberikan kepada Pemprov Jambi, Sumsel, Kalsel, dan Sumbar. Pemprov Sumut mendapat kategori Pratama.

"Piala Citra ini," canda Wagub Jabar, Dedy Mizwar yang mewakili Gubernur Ahmad Heryawan saat menerima piala dari Menteri Yohana.

Adapun untuk Pemkab dan Pemkot penghargaan diberikan kepada:

Utama: Kab Badung, Kota Denpasar, Kota Depok, Kab Purworejo, Kab Wonosobo, Kab Rembang, Kota Surabaya, Kab Kuta Kartanegara, Kab Bintan, dan Kab Sidenreng Rappang

Madya: Kab Serang, Kota Tangerang, Kota Tangsel, Kab Sleman, Kab Kulon Progo, Kota Yogyakarta, Kota Jambi, Kab Cianjur, Kota Bekasi, Kota Bandung, Kota Cimahi, Kab Cirebon, Kab Temanggung, Kab Pemalang, Kab Ponorogo, Kab Ngawi, Kab Jombang, Kab Blitar, Kab Tanjung Pinang, Kab Bantaeng, Kota Bukittinggi, Kota Payakumbuh, dan Kota Tebing Tinggi

Pratama: Kab Gunung Kidul, Kab Merangin, Kab Batanghari, Kab Bandung Barat, Kab Majalengka, Kab Jepara, Kab Sidoarjo, Kab Madiun, Kota Pasuruan, Kab Lamongan, Kab Karimun, Kab Natuna, Kab Bone, Kota Palopo, dan Kab Labuhan Batu.

Dalam acara ini juga diberikan penghargaan kepada Pengelola dan Kelompok Bina Keluarga Balita atas dukungan dalam pemenuhan hak tumbuh kembang anak. Juga penghargaan Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat Sejahtera yang diberikan atas dukungan dalam meningkatkan ekonomi keluarga menuju keluarga sejahtera.

Selain itu juga ada penghargaan bagi Rumah Sakit Sayang Ibu dan Balita dan Kecamatan Sayang Ibu yang diberikan atas dukungannya dalam penurunan angka kematian ibu dan bayi. Serta yang terakhir adalah, Penghargaan Terbaik Pembina Tenaga Kerja Perempuan atas partisipasi perusahaan dalam mendukung hak-hak pekerja perempuan.

BKKN yang menjadi tuan rumah acara menyatakan, apresiasi ini diberikan untuk mengapresiasi pengabdian wanita dan atau ibu terkait pemberdayaan wanita.

"Kami selalu siap menjadi penyelenggara Hari Ibu baik di masa sebelumnya, sekarang, maupun yang akan datang. Malam apresiasi ini diberikan kepada orang-orang dan pihak-pihak atas dukungannya terhadap pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak. Penghargaan juga diberikan untuk ibu-ibu atas pengabdiannya yang luar biasa," ucap Ketua BKKN Fasli Jalal dalam kesempatan yang sama.

(ear/bar)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads