Meski Sudah Bertemu Ahok, Warga Bidara Cina Tolak Pengukuran Sodetan Ciliwung

Meski Sudah Bertemu Ahok, Warga Bidara Cina Tolak Pengukuran Sodetan Ciliwung

- detikNews
Rabu, 19 Nov 2014 20:00 WIB
Meski Sudah Bertemu Ahok, Warga Bidara Cina Tolak Pengukuran Sodetan Ciliwung
Ilustrasi Banjir Kp Pulo
Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) Selasa (18/11/2014) telah mendatangi warga Rw 04 Kelurahan Bidara Cina, Jatinegara, Jakarta Timur terkait dengan pembebasan lahan unutk normalisasi kali Ciliwung. Saat itu warga telah menemui kata sepakat pembebasan lahan sesuai harga pasaran.
 
Namun hasil pertemuan tersebut tidak menyebutkan kata nominal. Alhasil warga Rw 04 Bidara Cina tersebut tetap menolak pengukuran yang dilakukan oleh tim Unit Pelaksana Teknis Pelayanan Perizinan Terpadu (P2T) Provinsi DKI.

"Kemarin warga telah berkomunikasi dengan Pak Ahok langsung. Pak Ahok juga sudah berjanji akan mengganti sesuai harga pasaran di sini," ujar Harianja, warga Rw 04 Bidara Cina, Jakarta Timur, Rabu (19/11/2014).

Meski telah bersedia digusur dalam proyek sodetan Ciliwung, warga belum bersedia tanah miliknya diukur oleh tim P2T.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kita belum mau diukur kalau belum ada kesepakatan harga. Tadi ada tim P2T yang datang, mereka minta izin untuk mengukur tetapi kami tolak karena belum ada kesepakatan harga," ujarnya.

Pasca pertemuan dengan Ahok, warga langsung melakukan rapat. Hasil rapat pun dibentuk tim negosiasi.

"Kesepakatan warga ya seperti itu, mereka minta harganya dulu sehingga ada bayangan jika pindah nanti. Setelah dilakukan pembayaran 50% dengan begitu warga akan pindah," tuturnya.

Harianja pun membantah kalau warga Rw 04 Bidara Cina tidak mendukung program penanganan banjir Pemprov DKI Jakarta. Namun di sisi lain, warga juga tak menginginkan harga yang tak sesuai.

"Kami hanya ingin win-win solution," tutupnya.

(edo/jor)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads