"Kami ke depan akan pertimbangkan hal itu (tes urine-red). Cukup baguslah itu masukan," kata Nasir kepada wartawan di Ruang Auditorium, Lantai 2, Gedung D Komplek Kemendikbud, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (19/11/2014).
Nasir mengatakan, tes narkoba perlu dilakukan nantinya kepada tenaga pendidik seperti, rektor, guru besar, dosen, dan lainnya. Sebagai tenaga pendidik generasi penerus bangsa, mereka harus bebas dari barang haram tersebut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kami harus merencanakan dulu. Bukan wacana. Kita rencanakan ke depan. Saya akan perjuangkan. Tidak semua pegawai, tapi pejabatnya," imbuhnya.
(bar/mpr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini