SDA Laporkan Emron dan Romi Soal Pemasangan Foto Dirinya di Muktamar Surabaya

SDA Laporkan Emron dan Romi Soal Pemasangan Foto Dirinya di Muktamar Surabaya

- detikNews
Kamis, 13 Nov 2014 13:53 WIB
SDA Laporkan Emron dan Romi Soal Pemasangan Foto Dirinya di Muktamar Surabaya
Jakarta -

Suryadharma Ali (SDA) melaporkan Romahurmuziy dan Emron Pangkapi ke Bareskrim Polri, terkait pemasangan foto dirinya di muktamar Surabaya pertengahan Oktober 2014 lalu. Dia menilai PPP kubu 'seberang' melakukan manipulasi.

"Foto-foto itu sebagai bentuk manipulasi seakan-akan saya menyetujui muktamar itu. Padahal, saya tidak merencanakan apalagi menyetujui muktamar Oktober lalu itu," kata SDA di Bareskrim Polri, Jl Trunojoyo, Jakarta, Kamis (12/11/2014).

Laporan bernomor TBL/610/XI/2014/Bareskrim tersebut melaporkan Romi dan Emron dengan pasal tentang pencemaran nama baik (311 KUHP) dan dilapis pelanggaran hak cipta yang terdapat dalam pasal 72 ayat 5 dan pasal 20 UU 19 tahun 2002.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dia (Romi) sebagai pelaksana muktamar bersama Emron Pangkapi," jelas SDA disinggung alasan menunjuk keduanya sebagai pihak terlapor.

Dia menilai, akibat pemasangan foto-foto yang tersebar di beberapa media seperti bilboard dan spanduk, bukan saja namanya yang dicemarkan. "Tapi dampaknya akibat ulah mereka seolah-olah masyarakat menganggap saya menyetujui muktamar itu. Apalagi pemasangan tanpa izin dari saya," ujarnya.

Mantan Menteri Agama yang lengser karena terjerat dugaan korupsi ini membawa beberapa print out foto-foto media pengumuman tentang muktamar Surabaya yang menyertakan foto dirinya.

(ahy/mpr)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads