Taufik Cs Deklarasikan Koalisi Merah Putih DKI Sore Ini

Taufik Cs Deklarasikan Koalisi Merah Putih DKI Sore Ini

- detikNews
Selasa, 11 Nov 2014 13:13 WIB
Taufik Cs Deklarasikan Koalisi Merah Putih DKI Sore Ini
M Taufik
Jakarta -

Koalisi Merah Putih sore ini akan mendeklarasikan kepengurusannya di DKI. Sejumlah anggota DPRD DKI yang partainya tergabung dalam KMP masuk dalam struktur kepengurusan.

"Ya (ada deklarasi stuktur KMP wilayah DKI), jam 15.00 WIB di Hotel Gran Melia Kuningan," kata Ketua wakil Ketua DPRD DKI, M. Taufik, dalam pesan singkatnya kepada detikcom, Selasa (11/11/2014).

Duduk di posisi ketua adalah Taufik sendiri, yang juga Ketua DPD Gerindra. Sedangkan sekretarisnya adalah Ketua DPD Golkar Zainuddin.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara untuk posisi wakil ketua ada beberapa, yakni Ketua DPW PKS Selamat Nurdin, Ketua DPW PPP Abraham Lunggana, Ketua DPD Demokrat Nachrowi Ramli, dan Ketua DPW PAN Ali Taher.

Mengenai posisi Lulung yang masih tercantum, menurut Taufik, dia memang masih bertatus pimpinan PPP di Jakarta. Adapun isu pencopotan lulung oleh DPP, Taufik menilai itu adalah urusan internal partai.

"Ketua Umum partai dijadwalkan juga akan datang dalam acara deklarasi itu," kata dia.

(ros/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads