"Kebakaran terjadi pasa sebuah rumah singgah di belakang Pasar Cipete terbakar, saat ini 18 mobil pemadam kebakaran kita telah berada di lokasi untuk proses pemadaman," ujar Alam, Petugas Sudin Damkar Jakarta Selatan saat dihubungi, Minggu (2/11/2014).
Dia menuturkan, api berkobar dari rumah tersebut dan mulai membesar sejak pukul 20.20 WIB. Walaupun begitu belum ada informasi korban jiwa ataupun rembetan api ke kawasan Pasar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Saat ini petugas masih berusaha memadamkan api yang diketahui masih membesar. "Api masih merah, petugas kami masih berada di lokasi kebakaran," tutupnya.
(rni/dnu)











































