Akan Sinkronkan KIS dan BPJS Kesehatan, Ini Penjelasan Menko Puan

Akan Sinkronkan KIS dan BPJS Kesehatan, Ini Penjelasan Menko Puan

- detikNews
Kamis, 30 Okt 2014 16:13 WIB
Akan Sinkronkan KIS dan BPJS Kesehatan, Ini Penjelasan Menko Puan
Jakarta - Salah satu program prioritas Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani yakni meluncurkan Kartu Indonesia Sehat (KIS) dan Kartu Indonesia Pintar (KIP). Apakah kehadiran KIS tidak akan tumpang tindih dengan kartu BPJS Kesehatan?

"Saya sebagai Menko berusaha mensikronkan (KIS dan BPJS). BPJS dan KIS itu sistem yang sedang kami coba untuk dileburkan," tutur Puan usai rapat kepada wartawan di kantor Kemenko Kesra, Jl Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis (30/10/2014).

"Memang yang akan menerima KIS itu 86,4 juta orang karena belum semuanya menerima JKN dan Jamkesmas jadi jumlah itu diprioritaskan untuk masyarakat pra sejahtera yang belum menerima JKN dan Jamkesmas," tegasnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Puteri Megawati Soekarnoputri ini menegaskan terdapat perbedaan antara KIS dan BPJS dalam hal cakupan cover pelayanan serta pembiayaannya. Adapun target penerima KIS ini adalah masyarakat pra sejahtera yang belum menerima kartu BPJS.

"KIS targetnya untuk masyarakat pra sejahtera yang belum terima kartu BPJS. Sebanyak 86,4 juta orang yang akan menerima di tahun 2014 dan 2015 tapi kami harap nanti bisa bertambah," lanjut puteri Megawari Soekarnoputri ini.

Untuk anggaran KIP dan KIS menggunakan APBN 2014 yang sudah disetujui oleh pemerintah dan DPR periode lalu. Anggaran tersebut memang telah difokuskan untuk bidang kesejahteraan rakyat.

"Darimana KIP dan KIS bisa dijalankan anggarannya sudah dicadangkan dari pemerintah lalu. DPR lalu dan pemerintah lalu memang sdh mencadangkan dana perlindungan sosial," kata Puan.

KIS sendiri rencananya akan diluncurkan perdana pada 7 November mendatang oleh Presiden Joko Widodo. Peluncuran kartu tersebut dilakukan secara bertahap dan bersifat nasional.

(aws/fjr)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads